Pondok Pesantren Dar Adz-Dzakirin (baca: Darudz Dzakirin ) Tekarang adalah Pondok Pesantren (selanjutnya ditulis: Pondok ) yang didiri...
Pondok Pesantren Dar Adz-Dzakirin (baca: Darudz Dzakirin) Tekarang adalah Pondok Pesantren (selanjutnya ditulis: Pondok) yang didirikan di bawah naungan Yayasan TQN Khathibiyah Sambas. Pondok ini boleh dikatakan sebagai Pondok TQN Syaikh Ahmad Khathib Sambas, karena dari pimpinan hingga ustadz/ustadzah-nya adalah jama’ah pengamal dzikir Thariqah Qadiriyah wan Naqsyabandiyah (TQN) Syaikh Ahmad Khathib Sambas, bahkan pimpinan Pondok adalah Guru Mursyid TQN Khathibiyah Sambas. Dengan demikian, maka secara umum sudah tergambar muatan pendidikan di Pondok ini, yakni selalu berorientasi dan berlandaskan dzikrullah di setiap pembelajarannya.
Mengapa harus dengan dzikrullah? Pendidikan modern saat ini umumnya lebih cenderung memberikan muatan kognitif ketimbang apektif dan psikomotorik pada anak didik. Kendatipun kurikulum kekinian menekankan pendidikan pada aspek apektif (sikap/karakter) dan psikomotorik (keterampilan), namun faktanya di lapangan, pembelajaran masih dominan di aspek kognitif (pengetahuan). Hal ini boleh jadi disebabkan tagihan kurikulum yang terlalu banyak, sementara waktu yang tersedia sangat terbatas, apalagi di masa pandemi covid 19 yang masih terus berlangsung dan tidak tahu kapan akan berakhir? Untuk itu, model pendidikan pondok pesantren sepertinya menjadi alternatif yang tepat bagi orang tua yang menginginkan anaknya memiliki kecerdasan akal, namun juga cerdas spiritual dan sosial, karena selain diajarkan pada aspek kognitifnya, mereka juga memiliki waktu yang cukup untuk dibina, dididik dan dibiasakan berakhlak mulia dan mandiri selama berada di pondok. Pendidikan pondok inilah yang lebih efektif untuk membentuk karakter atau akhlak mulia anak didik, dan dalam konteks ini, Pondok Pesantren Dar Adz-Dzakirin Tekarang akan memaksimalkan untuk membiasakan dzikrullah pada santri, karena dengan selalu mengingat Allah dan memiliki kesadaran akan kehadiran Allah, para santri akan merasakan selalu dilihat, didengar, diketahui dan dinilai oleh Allah SWT.
Selain kegiatan pembelajaran dan pendidikan di atas, santri juga akan dibekali berbagai kemampuan dan keterampilan, di antaranya: Tahfidz al-Qur’an dan Tahfidz Hadits, Baca Kitab Kuning, Muhadharah, Fahmil dan Syarhil Qur’an, Kaligrafi, Baca Tulis Arab Melayu, Bahasa Arab dan Inggris, Pencak Silat, Komputer dan Internet, Sanggar Menulis (KIR), Budi Daya Tanaman, serta beberapa kegiatan lainnya yang relevan dengan visi dan misi Pondok.
Untuk pengajar dan pengasuhan, Pondok memiliki tenaga pendidik yang trampil dan berpengalaman dari lulusan Pondok, Sarjana, Magister bahkan lulusan Doktor Pendidikan Islam. Untuk fasilitas pembelajaran, kendati masih dalam proses membangun, memang masih ada kekurangan, namun untuk fasilitas pembelajaran tergolong sudah memadai, bahkan Pondok sudah memiliki Lab Komputer yang representatif. Adapun daya dukung stakeholder, Pondok tergolong cukup kuat dan mengikat, karena memiliki Jama’ah TQN Khathibiyah yang tersebar di hampir semua kecamatan di Kabupaten Sambas dengan jumlah jama’ah aktif lebih dari 1.000 orang. Kehadiran stakeholder ini tentu cukup berpengaruh terhadap eksistensi dan keberlanjutan Pondok, buktinya pembangunan yang dilaksanakan saat ini adalah bagian dari kontribusi dan kepedulian jama’ah TQN Khathibiyah Sambas serta umat Islam dari berbagai kalangan dan latar belakang.
Berdasarkan gambaran singkat di atas, orang tua tak perlu merasa khawatir untuk memondokkan anak-anaknya di Pondok Pesantren Dar Adz-Dzakirin Tekarang, insya Allah kami akan memberikan pendidikan terbaik bagi mereka agar lahir generasi-generasi cerdas berakhlakul karimah yang senantiasa terkoneksi kepada Allah di setiap hela napasnya.
Untuk itu, segera daftarkan anak-anak Bapak/Ibu di Pondok Pesantren Dar Adz-Dzakirin Tekarang, karena katerbatasan sarana dan prasarana yang kami miliki saat ini, maka Penerimaan Santri Baru Tahun Pelajaran 2022/2023 ini juga kami batasi sesuai daya tampung yang ada, baik untuk tingkat MTs maupun MA. Untuk teknis pendaftarannya, bisa dilakukan secara langsung di Sekretariat Penerimaan Santri Baru yang beralamat di Jalan Perigi Piai, Dusun Sumber Rezeki, RT 007 RW 003, Desa Tekarang, Kecamatan Tekarang, Kabupaten Sambas setiap jam kerja. Sementara untuk pendaftaran online, dapat mengisi form yang kami sediakan di bawah ini:
https://docs.google.com/forms/d/16ubTyqW5-cslVOTTXlrPIE9dhYmTTrqN2ggb93l1BR8/edit
Apakah anak yang belum selesai ujian dan belum dinyatakan lulus di tingkat SD/MI atau SMP/MTs bisa mendaftar saat ini? Ya, Bisa. Daftar saja sekarang, dan berkas administrasinya bisa menyusul kemudian. Jika ada hal-hal yang ingin ditanyakan, bisa menghubungi langsung nama-nama di bawah ini:
Ustadz
U. Ari Alrizki, S.Pd. >> 0857-5380-1110
Ustadz
Heriansyah, S.Ag. >> 0831-4912-7368
Ustadz
Masadi >> 0812-5629-9305
Ustadzah
Rusiana, S.Pd. >> 0851-5504-0221
Ustadzah
Citrawati, A.Md. >> 0858-4568-8366
Tidak ada komentar